DES ALWI MENINGGAL DUNIA Sejarawan dan tokoh masyarakat Banda Des Alwi Abubakar meninggal dunia

Berita Indonesia terkini, Tokoh nasional DES ALWI MENINGGAL DUNIA
DES ALWI MENINGGAL DUNIA

Sejarawan dan tokoh masyarakat Banda Des Alwi Abubakar, meninggal dunia dalam usianya yang ke-83 tahun. Kabar tersebut tersebar di Twitter.

Dari penelusuran okezone, Jumat (12/11/2010), para tweeps mulai berkicau tentang kabar tersebut. Dalam akun Twitternya, Dana Iswara menyebutkan "Tlh wafat Ytc. OOM DES ALWI. Td subuh. Rmh duka JL.TAMAN BIDURI blok N 1/7. PERMATA HIJAU. TANIA ALWI".

Selain ada juga pemilik akun fessyalwi? yang menuliskan "Turut berduka cita atas meninggalnya Des Alwi, sejarawan, tokoh banda neira, pejuang 10 nov 45.smg diterima disisiNya.slmt jalan om Des."

Sementara tifsembiring? menuliskan "Inna lillahi wa inna ilaihi rojiun. Berduka cita atas wafatnya Des Alwi Abubakar, tokoh Banda. Moga Allah SWT mengasihi & mengampuni. Amin" dan @AndiAriefNew menuliskan "Innalillahiwainnailaihi rojiun : Des Alwi (83 th), pelaku dan perekam sejarah, meninggal dunia Jumat subuh di rumahnya Jl. Taman Biduri Blok N1/7, Permata Hijau, Jakarta. Almarhum sebelumnya selama dua minggu dirawat di RS Cinere karena keluhan sesak nafas dan nyeri dada."

Ada juga tweeps yang masih meragukan kabar tersebut, seperti yang dipertanyakan oleh pemilik akun Tomtjok?, "Benarkah bpk Des Alwi meninggal dunia? Mohon info nya twitzters, krn ada yg posting berita tsb."

Des Alwi Abubakar lahir pada 17 November 1927 di Desa Nusantara, Naira, sebuah pulau kecil di Kepulauan Banda, Maluku.

Dia pernah beberapa kali menjadi Atache Press/Kebudayaan KBRI di luar negeri, yaitu KBRI Bern, KBRI Austria, dan KBRI Philipina. Bahkan ketika terjadi konfrontasi antara Indonesia-Malaysia pada 1965-1975, dia bertugas sebagai Dinas Diplomatik terlibat dalam Operasi Khusus Tim Penyelesaian Konfrontasi itu.

Des berhasil menjadi perantara sulit. Jurus-jurus kepiawaian diplomasinya mendekati almarhum mantan PM Tun Abdul Rahman dan almarhum mantan DPM Tun Abdul Razak berhasil meredakan konfrontasi itu.okezone

Mungkin Ini Yang Anda Cari

loading...

Related Posts

Comments