Video Trailer Film Balibo Five

Video Trailer Film Balibo Five - you tube Film Balibo Five - vidio Trailer Film Balibo Five film yang di larang di Jakarta Internasional Film Festival (Jiffest) , film yang di larang Jiffest





Film Balibo ini senditi telah dinyatakan tidak lulus sensor oleh Lembaga Sensor Film (LFS), karena dinilai mengundang kontroversi karena menurut versinya wartawan yang bertugas di Timor Timur saat itu telah ditembak mati secara brutal oleh pihak Militer Indonesia.Dengan tidak lulus sensornya film Balibo Five, maka film itu sendiri dinyatakan dilarang dan tidak bisa diputar di Indonesia. Larangan ini diumumkan 2 jam sebelum Jakarta Foreign Correspondents’ Club (JFCC) menyelenggarakan penayangan secara terbatas film ini di sebuah teater di Jakarta. Menurut Presiden JFCC Jason Tedjasukmana, akhirnya klubnya memutuskan untuk tidak menayangkan film ini meskipun belum ada keputusan resmi dari Pemerintah Indonesia mengenai larangan tersebut.



Sementara Juru Bicara Departemen Luar Negeri, Teuku Faizasyah, di Gedung Departeman Luar Negeri, Jakarta Pusat, Jumat (11/9/2009), menyatakan bahwa Deplu akan terus mengadakan pembicaraan tentang masalah film Balibo Five, karena isu yang ada dalam film itu bisa membuat situasi antara Indonesia-Australia kembali memburuk.



Film yang disutradarai Robert Connolly ini mengisahkan kebrutalan tentara Indonesia yang melakukan pembunuhan terhadap lima wartawan Australia pada 1975. Para jurnalis tersebut adalah Gary Cunningham, Malcolm Rennie, Greg Shackleton, Tony Stewart, dan Brian Peters.Masih menurut situs berita tersebut, pemerintah Indonesia menyatakan film yang dibintangi Anthony LaPaglia ini bersifat ofensif. TNI meminta agar LSF melarang peredaran film tersebut. Namun, hal itu kontradiktif dengan penjelasan otoritas RI bahwa para wartawan itu tewas secara tidak sengaja dalam sebuah baku tembak.




Menurut rencana, Balibo Five juga akan ditayangkan di Jakarta Internasional Film Festival (Jiffest) pada 4-12 Desember mendatang. Namun, pemutaran film yang sudah dirilis di Australia bulan Juli lalu itu tergantung izin dari LSF.



Sebelumnya, pada September, Departemen Luar Negeri telah meminta pejabat tinggi Deplu bertemu dengan Menlu Australia untuk meminta klarifikasi isu kasus 'Balibo Five', yang tengah diinvestigasi kembali oleh Kepolisian Federal Australia (AFP).



Bagi Indonesia, kasus Balibo Five sudah selesai. Melalui juru bicaranya, Teuku Faizasyah, Deplu menyatakan kasus Balibo Five tidak peru dibuka kembali, karena akan berpotensi membuat hubungan Indonesia-Australia tidak kondusif. Film Balibo Five sendiri merupakan film fiksi yang dibuat berdasarkan persepsi sang sutradara.

Mungkin Ini Yang Anda Cari

loading...

Related Posts

Comments